Lini Belakang Dipenuhi Pemain Hebat, Siapa Pemain Liga 1 yang Akan Dimainkan STY di Laga VS Jepang?

Kevin Diks akan segera bergabung dengan Timnas Indonesia. Persetujuan dari Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah diberikan terkait permohonan Kemenpora dan PSSI mengenai proses naturalisasi pemain asal Copenhagen, Denmark, yang berusia 28 tahun tersebut.

Dengan demikian, sektor pertahanan Timnas Indonesia, terutama di posisi bek kanan, akan semakin kompetitif. Sebab, sudah ada beberapa nama yang mengisi posisi ini, seperti Aswani Mangkualam, Sandy Walsh, Yakob Sayuri, Justin Hubner, dan Eliano Reijnders.

Jika dihitung bek tengah dan bek kiri, sektor pertahanan Timnas Indonesia menjadi yang paling lengkap, mengingat Shin Tae-yong memiliki berbagai pilihan pemain.

Namun jika dilihat dari performa selama ini, sebenarnya skuad Garuda justru sangat memerlukan tambahan pemain naturalisasi, terutama di lini tengah dan lebih lagi di lini depan, khususnya untuk posisi striker murni.

Jadwal terdekat Indonesia akan menghadapi Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dalam laga Matchday 5 Grup C pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang dijadwalkan berlangsung pada 15 November mendatang. Siapa bek yang akan dimainkan pada laga tersebut?

Rizky Ridho Berpotensi Besar Dimainkan STY

Salah satu nama punggawa lini belakang dari Liga 1 yang kemungkinan besar akan dimainkan STY saat TImnas Indonesia menjamu Jepang nanti pada tanggal 15 November 2024 adalah Rizky Ridho.

Di antara para pemain BRI Liga 1 lainnya, Rizky Ridho sering mendapatkan perhatian khusus dari Shin Tae-yong. Beberapa kali, ia dipercaya untuk bermain sebagai starter dan bahkan ditunjuk sebagai kapten tim.

Rizky Ridho memiliki kemampuan untuk bermain di posisi bek tengah maupun bek kiri. Pemain yang saat ini membela Persija Jakarta ini dikenal dengan kedisiplinan, keberanian, dan mentalitas yang kuat.

Kemampuan duel udara juga menjadi salah satu kelebihannya. Selain itu, pemain asal Surabaya ini dikenal tidak banyak bicara, namun memiliki hasrat menyerang dan insting mencetak gol yang cukup tajam.

Tekelnya pun terbilang berkualitas, selalu tepat sasaran tanpa melanggar atau menyebabkan cedera pada lawan. Hal-hal tersebut menjadikan Rizky Ridho sebagai pemain belakang yang nyaris sempurna.

Sehingga besar kemungkinan Shin Tae Yong akan memasang dirinya pada starter line up Timnas Indonesia saat menghadapi Jepang 15 November nanti.

Pilihan Lain Mulai Muhammad Ferrari, Yakob Sayuri dan Yance Sayuri

Selama ini Rizky Ridho memang hampir selalu menjadi andalan STY untuk mengawal lini belakang timnas Indonesia. Namun tentunya pelatih asal Korea Selatan tersebut masih memiliki nama-nama lain yang tak kalah hebatnya untuk dipasang sebagai backup plan di lini belakang. Sebut saja seperti Muhammad Ferrari hingga si kembar Yakob dan Yance Sayuri.

Muhammad Ferrari, Yakob Sayuri, dan Yance Sayuri tentu memiliki nilai lebih di mata Shin Tae-yong. Itulah alasan mengapa ketiganya, terutama pasangan kembar Sayuri, kembali dipanggil menjelang pertandingan penting melawan Jepang.

Ketiganya dikenal memiliki kecepatan luar biasa dan gerakan yang sulit diprediksi, yang sering membuat lawan kesulitan menghadapinya.

Dengan Jepang yang diperkuat oleh penyerang-penyerang berbahaya, Shin Tae-yong membutuhkan pemain yang mampu menghalangi dan menghentikan pergerakan para bomber Samurai Biru dengan timing yang tepat, tanpa harus melanggar.

Ferrari juga tak kalah dengan Rizky Ridho yang seringkali menghentikan lawan dengan timing yang pas tanpa melanggar. Di sisi lain, Yance dan Yakob Sayuri bahkan memiliki kemampuan sebagai wing back yang luar biasa. Tak jarang mereka membantu build up serangan dari bawah dan melakukan overlap dengan kecepatan yang dimilikinya.

Jadi kesimpulannya siapa saja pemain Liga 1 yang akan dipasang STY untuk mengawal lini belakang tentu memiliki kemampuan yang baik. Hanya nanti mungkin melihat siapakah yang paling fit untuk mengisi posisi tersebut.

Check Also

Begini Kata Menpora Terkait Update Kabar Terbaru Naturalisasi Ole Romeny, Kapan Bisa Gabung Timnas?

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, memberikan kabar terbaru mengenai proses naturalisasi pemain sepak …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *